Analisis efektifitas respon pengunjung terhadap media iklan tamaniImpian Jaya Ancol
Aditrianta Irawan
Penelitian ini diangkat untuk dapat mengetahui seberapa besar tingkat efektifitas respon pengunjung terhadap iklan tempat rekreasi Taman Impian Jaya Ancol yang dijalankan melalui media televisi, Radio, Surat Kabar, Majalah, Brosur, dan Media Lain-lain. Kemudian untuk mengetahui komposisi rating dari iklan yang digunakan melalui media televisi, radio, surat kabar, majalah, dan media lain-lain oleh Taman Impian Jaya Ancol baik ditinjau dari CRI maupun indikatornya. Metode sampling yang digunakan adalah Quota Sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah semua orang yang pernah melihat dan mendengar iklan Taman Impian Jaya Ancol. Maka sampel yang dapat diambil dalam penelitian ini sebesar 150 responden dengan menggunakan Quota Sampling. Quota Sampling (sampling kuota) adalah teknik untuk menentukan sampel dari populasi yang mempunyai ciriciri tertentu sampai jumlah (kuota) yang diinginkan. Waktu penelitian dilakukan selama bulan Desember 2008, alat bantu analisis yang digunakan adalah CRI (Custemers respons Index). Hasil dari masing-masing respon pengunjung yang dapat diraih dari iklan-iklan yang digunakan oleh Taman Impian Jaya Ancol adalah sebagai berikut : televisi mempunyai tingkat efektivitas 38%, radio mempunyai tingkat efektivitas 7%, surat kabar mempunyai tingkat efektivitas 46%, majalah mempunyai tingkat efektivitas 25%, dan media lain-lain mempunyai tingkat efektivitas 20%. Hasil CRI diatas menunjukkan media surat kabar menduduki peringkat 1 yang mendapatkan respon terbesar, kemudian posisi kedua ditempati media televisi, posisi ketiga oleh media majalah, posisi keempat oleh media lain-lain, dan yang posisi terakhir oleh media radio.
- No. Panggil 658 IRA a
- Edisi
- Pengarang Aditrianta Irawan
- Penerbit Jakarta : Indonusa Esa Unggul 2009