Pemeriksaan Operasional Atas Pengelolaan Persediaan Barang Dagang Untuk Meningkatkan Efisiensi dan Efektifitas Pada Perusahaan Distribusi PT. Lancar Distrindo
Liau Kui Gu
Persediaan merupakan salah satu asset perusahaan yang memiliki nilai yang cukup material. Karena itu peranan pengendalian persediaan dapat berpengaruh terhadap efektifitas dan efisiensi perusahaan. Study penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah aktivitas atas persediaan telah dilaksanakan secara efektif dan efisien, dan apakah pengendalian internal atas pengelolaan persediaan barang dagang telah diterapkan pada PT. Lancar Distrindo. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengendalian terhadap pengelolaan persediaan masih belum sepenuhnya dilaksanakan secara optimal sehingga berdampak terhadap aktivitas penjualan dan pembelian dan berpengaruh terhadap keuntungan perusahaan. Karena itu saran yang diberikan sebaiknya perusahaan meningkatkan kepentingan pengendalian internal terutama dalam memonitor persediaan barang agar stock pada kondisi ideal.
- No. Panggil 657 KUI p
- Edisi
- Pengarang Liau Kui Gu
- Penerbit Jakarta : Indonusa Esa Unggul 2009