PENGARUH EARNING PER SHARE, RETURN ON EQUITY, QUICK RATIO, TOTAL ASSET TURNOVER, DEBT TO EQUITY RATIO TERHADAP PRICE BOOK VALUE PERUSAHAAN NON BANK YANG TERGABUNG DALAM INDEKS LQ 45 DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2006-2008
MICHAEL LAURENSIUS
ABSTRAKSI MICHAEL LAURENSIUS. Pengaruh Earning Per Share, Return On Equity, Quick Ratio, Total Asset Turnover, Debt to Equity Ratio Terhadap Price Book Value Perusahaan Non Bank Yang Konsisten Tergabung Dalam Indeks LQ 45 Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2006-2008. (Dibimbing oleh Bapak Ignatius Roni Setyawan, SE, MSi). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah earning per share, return on equity, quick ratio, total asset turnover, debt to equity ratio berpengaruh signifikan secara parsial dan simultan terhadap price book value. Pada penelitian ini, earning per share, return on equity, quick ratio, total asset turnover, debt to equity ratio adalah variabel independen dan variabel dependennya adalah price book value. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan yang konsisten tergabung dalam LQ 45 di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2006-2008. Sampel pada penelitian ini adalah 19 perusahaan. Hasil penelitian ini adalah hanya return on equity yang berpengaruh signifikan secara parsial terhadap price book value dan semua variabel independen tidak berpengaruh secara simultan terhadap price book value. Nilai R square nya adalah hanya 15,6%, artinya besar pengaruh price book value dapat dipengaruhi oleh model regresi ini hanya sebesar 15,6% dan sisanya sebesar 84,4% dipengaruhi oleh faktor lain di luar model regresi. Oleh karena itu, penulis menambahkan variabel dummy berupa faktor krisis global untuk dapat memaksimalkan hasil penelitian ini. Hasilnya adalah return on equity dan variabel dummy krisis yang berpengaruh signifikan secara parsial terhadap price book value dan semua variabel independen berpengaruh signifikan secara simultan terhadap price book value. Nilai R square nya pun naik menjadi 29,9%, artinya besar pengaruh price book value dapat dipengaruhi oleh model regresi ini hanya sebesar 29,9% dan sisanya sebesar 70,1% dipengaruhi oleh faktor lain di luar model regresi.
- No. Panggil 657 LAU p
- Edisi
- Pengarang MICHAEL LAURENSIUS
- Penerbit jakarta 2010