Hubungan pengetahuan wanita mengenai kanker payudara dengan perilaku pemeriksaan dini payudara sendiri (SADARI) di RW 07 Kelurahan Gerendeng Tangerang.
Farhmah
ABSTRAK Perilaku masyarakat dalam melakukan pemeriksaan dini payudara sendiri (SADARI) dapat dipengaruhi oleh pengetahuan masyarakat mengenai kanker payudara dan pentingnya pemeriksaan dini payudara sendiri (SADARI). Tujuan penelitian adalah mengetahui hubungan wanita mengenai kanker payudara dengan perilaku pemeriksaan dini payudara sendiri (SADARI). Metode penelitian adalah cross sectional dan jumlah sampel sebanyak 80 secara Purposive Sampling. Dimensi pengetahuan mengenai kanker payudara meliputi definisi gejala-gejala yang ditimbulkan dari kanker payudara, faktor resiko kanker payudara dan tindakan deteksi dini. Dimensi perilaku pemeriksaan dini payudara sendiri (SADARI) yaitu persiapan wanita dalam memeriksa payudara sendiri, posisi wanita dalam pemeriksaan dini payudara sendiri, cara atau tehnik dalam memeriksa payudara sendiri yang didapat dari jawaban kuesioner terbuka dan dianalisis menggunakan analisis univariat dan bivariat. Sebagian besar wanita berumur ≤30 tahun, sudah menikah dan sebagian besar pendidikan terakhirnya Tidak sekolah. Rata-rata skor pengetahuan mengenai kanker payudara sebesar 67,75 (± 11,480) dan rata-rata skor perilaku pemeriksaan dini payudara sendiri (SADARI) sebesar 25,16 (± 5,203). Hasil uji pearson product moment menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan wanita mengenai kanker payudara dengan perilaku pemeriksaan dini payudara sendiri (SADARI) (r = 0,481 ; p < 0,05). Dapat disimpulkan bahwa perilaku pemeriksaan dini payudara sendiri (SADARI) di RW 07 Kelurahan Gerendeng Tangerang berhubungan dengan pengetahuan mengenai kanker payudara. Daftar Pustaka : 13 (1996-2010)
- No. Panggil 610.2 FAR h
- Edisi
- Pengarang Farhmah
- Penerbit Univ Esa unggul 2010