Tinjauan Kelengkapan Pengisian Resume Medis Rawat Inap Di Bagian Rekam Medis Rumah Sakit Hospital Cinere,
SUWARTO
ABSTRAK Suwarto, Tinjauan Kelengkapan Pengisian Resume Medis Rawat Inap Di Bagian Rekam Medis Rumah Sakit Hospital Cinere , Karya Tulis Ilmiah, Jakarta : Tahun 2011 Program D III Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Fakultas Ilmu-ilmu Kesehatan, Universitas Esa Unggul. i-v, VI Bab, 43 Halaman, 8 Tabel, 4 Lampiran Berdasarkan PerMenKes 269/MENKES/PER/III/2008 pada pasal 4 menyebutkan bahwa ringkasan pulang harus dibuat oleh doker dan dokter gigi yang melakukan perawatan pasien. Resume medis mencerminkan ringkasan segala informasi yang penting, menyangkut pasien dan bisa dijadikan sebagai dasar untuk melakukan tindakan yang lebih lanjut oleh karena itu resume medis harus segera dibuat ketika pasien keluar dari rumah sakit. Resume medis ini harus di singkat dan hanya menjelaskan informasi penting tentang penyakit, pemeriksaan dan tindakan yang dilakukan dan pengobatanya. Resume medis harus diisi dengan lengkap karena dengan lengkapnya resume medis maka akan menjadikan mutu rekam medis yang baik. Rumah Sakit Hospital Cinere adalah rumah sakit tipe C+ yang pada bulan Desember 2010 dengan kapasitas 137 TT dewasa dan 11 buah TT bayi, BOR : 72%, ALOS : 3 hari, TOI : 1 hari BTO 77 hari GDR : 1,2% dan NDR : 0,8% . Penulis melakukan penelitian pada rumah sakit ini dari bulan Oktober- Desember 2010 dengan menghitung prosetase kelengkapan pengisian dari masing masing ruang perawatan. Penelitian ini bertujuan mengetahui SOP tentang resume medis rawat inap di bagian rekam medis, mengidentifikasi kelengkapan pengisian resume medis dan mengidentifikasi permasalahan terkait dengan kelengkapan pengisian resume medis pasien rawat inap. Dalam melakukan penelitian penulis menggunakan metode deskriptif observasional, dengan maksud dapat menggambarkan tentang kelengkapan pengisian resume medis di rumah sakit Hospital Cinere. Yaitu dengan melakukan wawancara dengan informen yang berkaitan dengan penelitian ini. Sampel yang dilakukan pada analisa kantitatif sebanyak 145 sampel dari berkas rekam medis pasien rawat inap pada bulan Oktober-Desember 2010. Hasil penelitian menunjukan bahwa : Ruang perawatan Aster angka kelengkapannya resume medis paling tinggi yaitu sebesar 97,2% sedangkan angka ketidaklengkapanya adalah sebesar 2,8% dibandingkan dengan ruang perawatan Melati yaitu 92,2% dan angaka ketidaklengkapanya sebesar 7,8%. Dari hasil penelitian ini penulis menyimpulkan bahwa angka kelengkapan resume medis di ruang Aster sudah cukup baik , namun masih harus ditingkatkan lagi yaitu dengan mensosialisasikan SOP yang ada secara berkesinamnungan agar angka ketidaklengkapanya bisa diturunkan menjadi 0% seperti yang di harapkan. dari hasil observasi dan wawancara dengan petugas rekam medis diketahui bahwa faktor ketidak lengkapan pengisian resume medis adalah kesibukan dokter kurangnya kesadaran akan pentingnya resume medis. Kepustakaan ada 8 buah (Tahun 1991 s/d 2010).
- No. Panggil 610.2 SUW t
- Edisi
- Pengarang SUWARTO
- Penerbit Univ Esa Unggul 2011