Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Struktur Modal Pada Perusahaan Otomotif Yang Terdaftar Di BEI Periode 2005-2010
ANDRY
Abstrak Struktur modal merupakan salah satu keputusan keuangan yang kompleks karena berhubungan dengan variabel keputusan keuangan lainnya. Sementara itu, pada dasarnya struktur modal perusahaan terdiri dari hutang, saham biasa, saham preferen, dan laba ditahan. Adapun perusahaan otomotif sebagai sampel dikarenakan pada sektor ini terdapat variasi struktur modal yang cukup tinggi antara perusahaan di industri otomotif. Lebih lanjut, tujuan dari penelitian ini antara lain untuk menganalisis pengaruh tangibility assets, growth, profitability, liquidity, risk terhadap debt equity ratio pada perusahaan otomotif dan juga untuk menganalisis variabel independen yang memiliki pengaruh dominan terbesar sampai dengan yang terkecil terhadap debt equity ratio pada perusahaan otomotif periode 2005 � 2010. Metodologi penelitian yang dipakai dalam penelitian ini adalah pengujian hipotesis, sedangkan subjek penelitian ini adalah pada perusahaan otomotif yang terdaftar di BEI dari tahun 2005 sampai dengan tahun 2010 yang dijadikan sampel penelitian. Data yang dibutuhkan yaitu laporan keuangan yang terdapat di Bursa Efek Indonesia (BEI) / Indonesia Stock Exchange (IDX). Metode pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, sehingga sampel dalam penelitian ini sebanyak 9 perusahaan otomotif dengan jumlah data yang diobservasi sebanyak 54 data. Metode pengujian data menggunakan metode regresi berganda dengan beberapa melakukan pengujian asumsi klasik terlebih dahulu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel tangibility assets, profit, risk dan DER-1 terbukti memiliki pengaruh yang signifikan terhadap debt equity ratio, sedangkan growth, dan liquidity terbukti tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap debt equity ratio. Hasil dari penelitian ini juga memperlihatkan bahwa variabel DER-1 merupakan variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap debt equity ratio.
- No. Panggil 658.4 AND a
- Edisi
- Pengarang ANDRY
- Penerbit 2012