Pengaruh Disiplin dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Pegawai pada Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik Kementerian Agama RI,
MARCELINUS MASRI
ABSTRAK MARCELINUS, Pengaruh Disiplin dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Pegawai pada Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik Kementerian Agama RI, Pembimbing : Muhammad Cholifihani, Ph.D. Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik adalah suatu Direktorat, yang berada di Lingkungan Kementerian Agama RI. Diduga kinerja pegawai cukup rendah karena dipengaruhi disiplin dan motivasi kerja yang rendah. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh disiplin dan motivasi kerja terhadap kinerja pegawai pada Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik Kementerian Agama RI. Desain penelitian, yang digunakan adalah kombinasi desain penelitian deskriptif dan verifikatif. Populasi adalah seluruh pegawai staf (nonstruktural) dengan jumlah 117. Sampel yang digunakan sejumlah 100 orang. Teknik pengambilan sampel adalah Convinience Sampling. Data yang dibutuhkan yaitu data primer yang diambil dengan menggunakan kuesioner. Data responden diolah dan dianalisis menggunakan statistik deskriptif rata-rata dan proporsi, korelasi dan regresi linear berganda dibantu dengan paket perangkat lunak komputer SPSS. Hasil penelitian menggambarkan bahwa variabel : disiplin dan motivasi kerja berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai pada Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik Kementerian Agama RI. Faktor paling dominan berpengaruh adalah motivasi kerja dan faktor yang kurang dominan adalah disiplin kerja. Oleh karena itu dari penelitian ini disarankan untuk menciptakan insentif untuk motivasi kerja dan penegakan disiplin.
- No. Panggil 754.1 MAS p
- Edisi
- Pengarang MARCELINUS MASRI
- Penerbit 2012