Tinjauan Proses Pengiriman Rekam Medis Pasien Ke Unit Rawat Jalan di RSUD Tarakan.
EGA WIDYA UNTARI
ABSTRAK EGA WIDYA UNTARI, judul : Tinjauan Proses Pengiriman Rekam Medis Pasien Ke Unit Rawat Jalan di RSUD Tarakan. Karya Tulis Ilmiah, Program Diploma III Rekam Medis Dan Informasi Kesehatan Fakultas Ilmu- ilmu Kesehatan Universitas Esa Unggul, Jakarta Tahun 2012, 72 halaman, 28 tabel, 10 lampiran. Jenis kunjungan yang ada di RSUD Tarakan dibedakan menjadi 2 jenis kunjungan yaitu kunjungan pasien baru dan pasien lama, jumlah pasien yang berkunjung di RSUD Tarakan sekitar 550 pasien/ hari, yang terdiri dari 150 pasien baru dan 400 pasien lama. Tujuan umum penulisan ini adalah mengetahui gambaran secara umum proses pengiriman rekam medis pasien ke unit rawat jalan di RSUD Tarakan. Penelitian berupa analisa deskriptif yaitu menggambarkan proses pengiriman rekam medis pasien rawat jalan di RSUD Tarakan dengan mengadakan pengamatan langsung kepada petugas pendistribusian, mengadakan wawancara dengan membuat daftar pertanyaan kepada petugas pendistribusian. Hasil Penelitian yang dilakukan adalah Alur pendistribusian berkas rekam medis pasien rawat jalan di RSUD Tarakan dimulai dari proses pendaftaran pasien, pengentrian data register, pencatatan, pemilahan berkas rekam medis. RSUD Tarakan telah menetapkan standar waktu untuk pengiriman rekam medis ke klinik yaitu untuk pasien baru 10 menit dan untuk pasien lama 15 menit. Rata - rata waktu yang dibutuhkan untuk pendistribusian rekam medis pada pasien baru dari 11 klinik dengan sampel 170 berkas rekam medis adalah 8 menit 16 detik. Proses pengiriman rekam medis untuk pasien baru rawat jalan berjalan cepat, hanya satu yaitu klinik anak yang melebihi dari standar waktu dengan rata- rata waktu pengiriman 12 menit 38 detik. Sedangkan untuk proses pengiriman rekam medis pasien lama rawat jalan diketahui dari 12 klinik dengan sampel 347 BRM dengan rata- rata waktu 16 menit 32 detik maka diperoleh dengan hasil pengiriman rekam medis yang kurang dari standar waktu yang ditetapkan ada 4 klinik: yaitu klinik Penyakit Dalam, Bedah, Syaraf dan Kebidanan sedangkan pengiriman rekam medis yang melebihi dari standar waktu yang ditetapkan adalah 8 klinik yaitu Klinik Paru, Gigi, Tht, Kulit dan Kelamin, Mata, Jantung, Anak, Vct (voluntary conseling and testing). Dengan demikian pendistribusian rekam medis untuk pasien lama masih berjalan lama dan masih membutuhkan perpanjangan waktu. Faktor yang menyebabkan keterlambatan pendistribusian rekam medis diantaranya renovasi gedung, jauhnya jarak antara tempat penyimpanan rekam medis dengan jarak klinik, sarana dan fasilitas pengiriman rekam medis yang masih manual. Penulis memberi masukan dan saran kepada RSUD Tarakan dengan harapan agar proses pengiriman rekam medis dapat berjalan dengan baik dan cepat sesuai standar yang telah ditetapkan dan jumlah pengiriman rekam medis yang melebihi standar waktu dikurangi dan yang sudah memenuhi standar waktu untuk tetap dipertahankan. Kepustakaan: 11 (1991 � 2011)
- No. Panggil 610.2 WID t
- Edisi
- Pengarang EGA WIDYA UNTARI
- Penerbit Univ Esa Unggul 2012