Jurnal ilmu pendidikan
Jurnal ILMU PENDIDIKAN
JIP diterbitkan sejak 21 Februari 1994 oleh LPTK se-Indonesia dan Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia (ISPI) bekerjasama dengan Bagian Proyek PGSM IBRD Loan 3979-IND, Ditjen Dikti Departemen Pendidikan Nasional. Penerbitan jurnal secara cetak (sejak 1994) dan online (sejak 2011), JIP dilengkapi dengan P-ISSN: 0215-9643 dan E-ISSN: 2442-8655 Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Nomor 2/E/KPT/2015 tentang Hasil Akreditasi Jurnal Ilmiah Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Tahun 2015 Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) telah diakreditasi 'B' sebagai jurnal ilmiah nasional. JIP terbit 2 kali setahun pada bulan Juni dan Desember. JIP memuat artikel-artikel hasil penelitian dan/atau kajian analitis-kritis di bidang kependidikan dengan tujuan untuk mengeksplorasi, mengembangkan, dan menjelaskan pengetahuan tentang desain dan teknologi pendidikan, agar menjaga praktisi dan peneliti memperoleh informasi tentang isu-isu saat ini dan praktik terbaikyang ditulis oleh para penulis dan peneliti dari LPTK dan IAI/STAI Negeri dan Swasta seluruh Indonesia. Petunjuk penulisan artikel untuk JIP silahkan klik: Petunjuk Penulisan JIP. JIP saat ini telah terindeks di Google Scholar dan anggota CrossRef dengan Digital Object Identifiers (DOI) Prefix: 10.17977.
- No. Panggil 370.5 JUR j
- Edisi
- Pengarang Jurnal ILMU PENDIDIKAN
- Penerbit Malang Universitas Negeri Malang 2016