Tinjauan Kinerja Petugas bagian Pelaporan di Rumah Sakit Medika Permata Hijau Jakarta
Ivan Lesmana
Tingkat sosial ekonomi yang semakin baik menimbulkan masalah kesehatan yang semakin beragam sehinga masyarakat makin menuntut pelayanan kesehatan yang bermutu. Hal ini perlu di dukung oleh adanya penyelenggaraan dan pengelolaan rekam medis yang benar benar sesuai dengan ketentuan yang telah di tetapkan. Pemenuhan kebutuhan informasi yang tepat dan akurat memerlukan adanya upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan, satu diantaranya adalah pengelolaan kegiatan Rekam Medis dan fasilitas kesehatan yang memadai. Informasi yang akurat dapat dilihat dari pelaksanaan pelaporan yang yang tepat, baik pelaporan internal maupun pelaporan eksternal. Sumber daya manusia yang kurang memadai, hasil pelaporan yang tidak tepat waktu, fasilitas komputer yang kurang memadai dapat dijadikan informasi dari pelaporan � pelaporan tersebut menjadi kurang akurat dan kurang dapat dipertanggung jawabkan. Oleh karena itu penulis perlu untuk meninjau kinerja unit pelaporan bagian rekam medis di Rumah Sakit Medika Permata hijau dalam pelaksanaan kegiatan pelaporan yang sesuai dengan standar Depkes yang berlaku. Kinerja dapat diartikan pula sebagai kemampuan kerja atau prestasi yang diperlihatkan oleh seorang personel. Bahwa kinerja yng baik adalah kesuksesan seseorang dalam melakukan suatu pekerjaan. Hasil penelitian dan wawancara dengan petugas Rekam Medis bgian pelaporan dihasilkan bahwa pengiriman pelaporan masih ada beberapa kendala diantaranya: sumber daya manusia yang masih minim, petugas pelaporan yang masih merangkap kegiatan yang lainnya dan fasilitas komputer yang masih kurang me madai sehingga dalam pengumpulan, pengolahan dan penyajian data masih ada hambatan dan keterlambatan.
- No. Panggil
- Edisi
- Pengarang Ivan Lesmana
- Penerbit Jakarta : Indonusa Esa Unggul 2006